NEWS UPDATE :  

Berita

Transformasi 21 Hari Ruang Kelas Baru Berdiri di SDN 2 Lubuk Seberuk

Transformasi 21 Hari Ruang Kelas Baru Berdiri di SDN 2 Lubuk Seberuk

Pembangunan ruang kelas baru di SDN 2 Lubuk Seberuk sudah berjalan selama 21 hari ke depan, diharapkan proses pembangunan dapat rampung dan segera dimanfaatkan oleh para siswa. Ruang kelas baru ini memiliki 3 ruang kelas yang berukuran 7x8 m dirancang dengan konsep yang nyaman dan modern. Pembangunan ini dapat terlaksana berkat sumber APBD Dinas Pendidikan sangat membantu kelancaran proyek ini.

    

Kepala Sekolah SDN 2 Lubuk Seberuk Bapak Kastubi, M.Pd mengungkapkan rasa syukur atas terbangunnya ruang kelas baru ini. "Kami berharap dengan adanya ruang kelas baru ini, proses belajar mengajar dapat berjalan lebih efektif dan menyenangkan. Selain itu, kami juga berharap dapat meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah kami," ujarnya.

   

Setelah selesai dibangun, ruang kelas baru ini akan digunakan untuk proses pembelajaran siswa kelas 2 yang saat ini masih masuk pada sesi siang. Di harapkan proses belajar mengajar di SDN 2 Lubuk Seberuk menjadi semakin efektif dan menyenangkan. Terima Kasih Kepada Pemerintah Daerah Ogan Komering Ilir dan Bapak PLH Kadisdik Kabupaten Ogan Komering Ilir yang telah mengalokasikan dan membangunan melengkapi bangunan sarana sekolah SDN 2 Lubuk Seberuk.  Semoga semangat belajar siswa semakin berkobar dan prestasi demi prestasi dapat diraih. 

Share to :
Kirim Pesan
Kontak
Alamat :

Jl. Lintas Sumatra RW, dusun 1, Lubuk Seberuk, Kec. Lempuing Jaya, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan 30657

Telepon :

6285267017915

Email :

info@sdndualubukseberuk.sch.id

Website :

sdndualubukseberuk.sch.id

Media Sosial :